Dari firman Allah dalam surah Az-Zumar ayat 62 yang berbunyi:
“Dan mereka tidak mengagungkan Allah dengan pengagungan yang semestinya, padahal bumi seluruhnya dalam genggaman-Nya pada hari kiamat dan langit digulung dengan tangan kanan-Nya. Maha suci Allah dan Maha tinggi Dia dari apa yang mereka persekutukan (7)”
Imam ibnu Katsir’ dalam kitab tafsirnya menjelaskan bahawa:
Ayat ini berkenaan dengan sifat Allah kita mengimani bahawa bumi itu benar-benar digenggam dengan Tangan Allah sebagaimana yang tertulis dalam ayat tersebut dan langit itu benar-benar digulung dengan Tangan Kanan-Nya.Dan Allah menggulung langit seperti menggulung lembaran kertas sebagaimana termaktub dalam surat Al-Anbiyaa ayat 104 yang berbunyi : iaitu pada hari Kami gulung langit sebagaimana menggulung lembaran-lembaran kertas�
Kemudian beliau melanjutkan dengan ayat berikutnya:
Allah Ta'ala berfirman , Dan mereka tidak mengagungkan Allah dengan pengagungan yang semestinya� maksudnya, orang-orang musyrik tidak mengagungkan Allah dengan pengagungan yang sebenarnya ketika mereka menyembah Allah, mereka menyembah pula kepada yang lain-Nya . Padahal Allah adalah Maha besar yang tidak ada yang lebih besar daripada-Nya. Yang Maha kuasa atas segala sesuatu. Yang memiliki segala sesuatu. Semuanya berada dibawah ketentuan dan kekuasaan-Nya. Ibnu Abbas berkata, �Dan mereka tidak mengagungkan Allah dengan pengagungan yang semestinya� mereka adalah orang-orang kafir yang tidak beriman kepada qudrat Allah atas mereka.Maka barangsiapa yang beriman bahwa Allah itu Maha kuasa terhadap segala sesuatu, dia telah mengagungkan Allah dengan pengagungan yang sebenarnya.Dan, barangsiapa yang tidak beriman terhadap hal itu sesungguhnya dia tidak mengagungkan Allah dengan pengagungan yang sebenarnya.(tafsir Ibnu Katsir 4/129-130)
No comments:
Post a Comment